Fitur Baru Mobile Legends Offline Mode, Bisa Main Tanpa Kuota - Teh90blog

Fitur Baru Mobile Legends Offline Mode, Bisa Main Tanpa Kuota

Mode Offline Mobile Legends

Mobile Legends kembali menghadirkan fitur baru di advanced server bernama "Offline Mode". Seperti namanya, fitur offline mode dalam game Mobile Legends ini memungkinkan kalian untuk bermain tanpa menggunakan koneksi internet apapun (offline).

Cara mengaktifkannya pun sangat mudah. Pertama, pastikan dulu smarthphone kalian tidak terhubung ke koneksi internet apapun sebelum membuka game Mobile Legends

Jika sudah, maka buka saja game Mobile Legends lalu tunggu sebuah notifikasi ini muncul:
Tampilan Loading Screen Mode Offline Mobile Legends

Tekan saja "Confirm" dan tunggu hingga tampilannya berubah menjadi seperti ini:
Interface Utama Mode Offline Mobile Legends

Jika kalian sudah berhasil masuk ke tampilan seperti gambar diatas, itu tandanya kalian sudah berhasil masuk ke mode offline dalam game Mobile Legends tanpa menggunakan kuota sedikitpun.

Kok Tampilannya Beda Jauh?

Tenang saja, walaupun tampilannya berbeda dengan versi online, mode offline ini masih menggunakan akun utama kalian kok. Buktinya, semua skin yang sudah kalian punya nanti bisa digunakan secara bebas di dalam mode ini.

Mode offline sebenarnya hanya berupa mode custom saja seperti yang ada di original server. Bedanya, mode offline memiliki akses yang lebih mudah, sebab sejak loading screen kalian sudah nggak perlu bantuan koneksi internet.

Agar gameplay di mode offline lebih seru, Moonton juga telah menyiapkan 3 tingkat difficulty: Easy, Normal, dan Hard. Semakin tinggi tingkat difficulty yang kalian pilih, maka makin pintar juga bot yang akan kalian lawan.

Oiya, sama seperti mode custom, semua hero dalam mode offline ini dapat kalian mainkan secara gratis. Jadi, buat kalian yang mau nyoba pakai hero baru, boleh nih coba dulu di mode offline ini.


Kelebihan Mode Offline

1. Buat Latihan Hero

Dikarenakan semua hero-nya tersedia secara gratis, mode offline ini menjadi sarana yang bagus untuk melatih kemampuan kalian dalam menggunakan hero baru, atau hero dengan mekanik tinggi yang memerlukan banyak latihan untuk menguasai tiap skillnya, contohnya seperti: Fanny, Ling, dan Lancelot.

2. Bisa Dimainkan Dalam Kondisi Apapun

Mode offline menjadi solusi yang tepat untuk menghilangkan rasa bosan di beberapa kondisi tertentu, misalnya saat berada di dalam pesawat terbang ataupun saat mati listrik yang seringkali membuat koneksi internet terputus. 

Mayan kan masih bisa main Mobile Legends walaupun lawannya bot doang, itung - itung biar nggak gabut.

***

Oke, mungkin itu saja pembahasan dari saya terkait mode offline Mobile Legends. Gimana menurut kalian? Apakah mode offline ini worth it untuk dirilis ke originial server? Tulis jawaban kalian di kolom komentar.

Jangan lupa selalu kunjungi teh90blog.com untuk mendapatkan info menarik lainnya seputar game Mobile Legends.

Terima kasih.

0 Response to "Fitur Baru Mobile Legends Offline Mode, Bisa Main Tanpa Kuota"

Posting Komentar

*Berkomentarlah sesuai dengan isi postingan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel