5 Hero dan Item Counter Bane Mobile Legends - Teh90blog

5 Hero dan Item Counter Bane Mobile Legends

5 Hero dan Item Counter Bane Mobile Legends

Bane merupakan hero fighter dalam game Mobile Legends yang akhir - akhir ini cukup diperebutkan dalam tiap match, baik itu saat ranked ataupun turnamen. Semenjak mendapatkan buff di patch terakhir, Bane memang menjadi hero yang cukup diperhitungkan. Damage dari Bane naik dengan cukup signifikan, begitu juga dengan efek crowd control skill ultimate-nya yang semula 0,4 detik kini menjadi 0,8 detik, naik dua kali lipat.

Dengan perubahan yang cukup drastis tersebut, wajar jika Bane mendapatkan popularitas yang cukup tinggi di META sekarang. Hero ini bahkan mulai ramai digunakan sebagai jungler untuk memaksimalkan potensinya.

Meskipun Bane terbilang cukup over power, kalian ternyata masih dapat mengatasinya dengan beberapa hero dan item yang akan saya bahas dalam postingan ini. Tanpa berbasa - basi lagi, langsung saja simak pembahasannya berikut:


HERO COUNTER BANE

1. Akai

Akai

Akai
dapat menjadi pilihan yang tepat bagi kalian saat sedang berhadapan dengan Bane. Dengan memanfaatkan efek knock back dari skill ultimate-nya, Akai dapat langsung menghentikan pergerakan Bane di dalam team fight.

Skill ultimate Akai ini juga dibekali dengan immune crowd control. Jadi, sekalipun Bane mencoba menggagalkannya dengan menggunakan ultimate, Akai masih tetap terus memberikan efek knock back kepada Bane.

Di META sekarang, Akai tergolong sebagai hero yang cukup fleksibel, sebab dia dapat digunakan di berbagai role. Bisa jadi jungler, roamer, bahkan EXP laner.


2. Atlas

Atlas

Masih di kalangan tank, hero berikutnya yang dapat kalian jadikan sebagai counter Bane yaitu Atlas. Sama halnya dengan Akai, Atlas memiliki efek crowd control yang kuat pada skill ultimate-nya sehingga dia dapat menghentikan pergerakan Bane dengan sangat mudah.

Sebagai seorang tank, Atlas dibekali dengan mobilitas yang cukup tinggi, membuatnya dapat melakukan rotasi ke berbagai lane dengan cepat sejak fase early game.

Atlas menjadi rekomendasi yang tepat buat kalian yang suka main team fight, sebab hero ini dapat membalikkan keadaan hanya dengan memanfaatkan satu momen saja. Buat yang demen montage sih ini hero pasti jadi top list buat dipakai waktu main ranked.


3. Lapu - Lapu

Lapu - Lapu

Buat para Exp laner, Lapu - Lapu ini menjadi pilihan hero yang tepat bagi kalian saat berhadapan dengan Bane. Memiliki role fighter, Lapu - Lapu dibekali dengan damage dan durabilitas yang kuat. Hero ini bahkan bisa bertahan melawan 3 hero sekaligus hanya dengan mengandalkan life steal dan durabilitasnya yang tinggi.

Dengan kemampuannya tersebut, wajar jika Lapu - Lapu sering dijuluki sebagai "Preman Exp Lane". Untuk melawan Bane sekalipun, Lapu - Lapu masih jauh diunggulkan, sebab dia memiliki efek immune crowd control untuk mengatasi efek airborne dari skill ultimate Bane.

Damage dari Lapu - Lapu ini juga tidak bisa dianggap remeh. Damage serangan 3 kali beruntunnya saat menggunakan mode ultimate bahkan bisa langsung menumbangkan Bane dengan satu kali kombo saja.


4. Yve

Yve

Untuk menghambat pergerakan Bane saat team fight, kalian dapat menggunakan hero mage yang satu ini.

Sekalipun telah terkena buff dan nerf dari Moonton, Yve masih menjadi hero mage yang cukup merepotkan untuk dilawan. Bagaimana tidak? Hero ini dibekali dengan efek slow yang sangat tinggi untuk membuat para musuhnya tidak bisa kabur dengan mudah.

Yve juga dibekali dengan burst damage yang tidak bisa dianggap remeh. Hanya dengan beberapa tetesan dari skill ultimate-nya, Yve dapat membuat Bane langsung sekarat. 

Semua efek skill Yve yang bersifat area of effect menjadi momok mengerikan bagi tim musuh saat melakukan team fight. Apalagi, sekarang ultimate Yve sudah immune crowd control, makin susah lagi buat dilawan.


5. Brody

Brody
Hero kelima yang dapat menjadi counter Bane yaitu Brody. Sebagai seorang marksman, Brody ini dibekali dengan burst damage yang sangat sakit. Didukung juga dengan range serangannya yang luas membuat Brody dapat dengan mudahnya memberikan serangan kepada Bane.

Jika dibandingkan dengan hero marksman lain, durabilitas milik Brody tergolong lebih tebal, membuatnya dapat bertahan lebih lama ketika berada di dalam team fight.

Jangan lupakan juga dengan skill 2 Brody yang memiliki efek stun cukup lama. Efek stun tersebut dapat dimanfaatkan Brody saat akan lari dari serangan Bane, ataupun saat akan mengejar lawan yang telah sekarat.


ITEM COUNTER BANE

Dikarenakan Bane sekarang mayoritas dipakai dengan build full physical. Maka dari itu, dalam postingan ini akan saya jabarkan beberapa item counter Bane build physical saja.

1. Blade Armor

Blade Armor

Serangan Bane mayoritas berasal dari damage basic attack yang diperkuat oleh skill pasifnya. Nah, salah satu cara untuk mengurangi besarnya damage basic attack yang diperkuat tersebut adalah dengan menggunakan item Blade Armor.

Blade Armor merupakan item defense yang dibekali dengan atribut physical defense yang sangat tinggi (+90 physical defense). Dengan adanya atribut physical defense yang tebal itu membuat Blade Armor menjadi item yang cukup efektif untuk menahan damage physical dari Bane yang sangat sakit.

Blade Armor memiliki pasif bernama "Bladed Armor" yang dapat membalikkan 25% damage basic attack yang mengenai hero kalian. Selain itu, item ini juga dibekali dengan atribut 20% critical reduction untuk mengurangi critical damage yang kalian terima.

Blade Armor sangat cocok digunakan kepada hero tank dan fighter agar durabilitas mereka naik secara drastis saat melakukan team fight.


2. Antique Cuirass

Antique Cuirass

Jika Blade Armor masih terasa kurang, maka wajib bagi kalian untuk membeli Antique Cuirass.

Item ini memiliki efek pasif "Deter" yang dapat mengurangi 8% physical damage ketika hero kalian terkena skill oleh lawan (Dapat di stack hingga 3 kali). Itu artinya, semakin banyak hero kalian terkena skill, maka akan semakin besar juga physical damage reduction yang akan kalian dapatkan.

Sama halnya dengan Blade Armor, Antique Cuirass juga cocok digunakan kepada hero tank dan fighter untuk meningkatkan durabilitas mereka ketika berada di garis depan.

***

Itulah 5 hero dan Item Counter Bane Mobile Legends yang dapat kalian coba. Perlu diingat bahwa seluruh pembahasan dalam postingan ini merupakan hasil dari opini saya pribadi. 

Oleh karena itu, jika ada dari kalian yang ingin memberikan tambahan, silahkan langsung tulis saja di kolom komentar.

Jangan lupa selalu kunjungi teh90blog.com untuk mendapatkan informasi menarik lainnya seputar game Mobile Legends.

Terima kasih.

0 Response to "5 Hero dan Item Counter Bane Mobile Legends"

Posting Komentar

*Berkomentarlah sesuai dengan isi postingan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel